Senin, 31 Desember 2012

Selamat sore menjelang malam......berhubung enggak kemana mana, jadi iseng aja bikin postingan di hari terakhir di 2012 ini.
Sudah ada yang mencoba windows 8?? Saya pribadi belum mencoba windows 8 sama sekali. Bukan enggak mau mencoba sesuatu yang baru, cuma saya lihat di iklan iklannya sepertinya windows 8 itu lebih comfort kalo jajalnya di perangkat touchscreen.
Review ini menurut gue aja pribadi, berdasarkan video video di youtube dari orang orang yang sudah menggunakan windows 8.
Menurut gue, windows 8 memang tampilannya sepertinya enggak bikin capek mata. Coba lihat aja, warna warni begitu, jelas bikin warna mata juga jadi warna warni.

Oke gini aja, pertama untuk kelebihan :

1. Windows 8 itu di optimalisasi untuk touchscreen
Ya jelas dong. Di iklan iklannya aja rata rata layar sentuh makenya. Dan akhir akhir ini tablet tablet semakin liar bertebaran. Bahkan sang empunya windows 8 yaitu Microsoft, juga membuat tablet sendiri yaitu Microsoft Surface RT.

2. Windows 8 mendukung chip ARM
Apa itu Chip ARM?? enggak tau chip ARM?? di google banyak kok.... :-)
Jadi chip ARM itu intinya yang kebanyakan di pasang di smartphone sekarang.

3. Waktu Boot Singkat
Nah terus ini katanya waktu boot di windows 8 itu singkat, cepat, aktual, tajam, terpercaya!!!!
Menurut review review dari berbagai blog, katanya boot windows 8 itu hanya butuh 8 detik. Saya sendiri kurang yakin sih 8 detik apa enggak, tapi dari video review yang saya lihat, itu lebih dari 8 detik. #WTF #Wallahuallam

4. Windows 8 Tidak Membutuhkan Upgrade PC
Tau maksudnya?? Saya juga kurang tau maksudnya. Mungkin maksudnya windows 8 itu bisa di install tanpa harus repot repot beli cd terus booting dan install. Tapi cukup download windows 8 di situs resmi microsoft dan enjoy windows 8. Gitu kali

5. Ada Toko Aplikasi Windows Store
Nah ini yang berbeda....
Dari versi sebelumnya windows, dari XP sampe 7, belum ada app store macam ini. Jadi inilah yang membuat windows 8 gaul seperti smartphone lainnya yang punya toko kelontong sendiri semisal Android(google play) dan iPhone(Apple Store). Dan apakah app store ini aplikasinya kebanyakan premium seperti apple store atau free kebanyakan seperti google play? jangan tanya, saya aja belum coba windows 8.

6. Sambungan cloud
Di windows 8, ada yang namanya cloud storage. Cloud artinya apa?? yap, cloud artinya adalah awan dan storage artinya adalah penyimpanan. Jadi Cloud Storage adalah penyimpanan awan(jika anda percaya berarti anda sudah terlalu lelah baca blog ini). Cloud storage itu penyimpanan data secara wireless(gitu kali yak). Kalian enggak perlu lagi flashdisk, harddisk, cd atau disket misalnya kalo mau nyimpen data. Cukup download aplikasinya aja di smartphone dan tinggal upload deh. Insyaallah terjamin keamanannya.... :-)
Aplikasi serupa cloud juga sudah banyak kok. Kayak misalnya iCloud di iPhone, Google Drive dan dropbox di Android.

Dan sekarang kekurangannya ya :

1. Tidak adanya konten flash
Nah Microsoft ini kabarnya enggak menggunakan konten flash di tablet PC. Kenapa? alasannya adalah untuk menghemat baterai tablet dan meningkatkan kemanan privasi user. Keamanan privasi user?? emang ngefek?? Coba kalian klik iklan yang ada di setiap situs yang kalian kunjungi, iklan itu enggak semuanya baik tujuannya. Ada yang tujuannya untuk mengambil data data dari diri kalian. Pernah denger yang namanya Adware?? nah Adware ini adalah sejenis Malware dan kalian tahukan Malware itu tugasnya ngapain? Naaahh.....

2. Metro Multitasking
Menurut video review yang saya lihat di youtube, saya melihat pas launch 2 aplikasi, aplikasi tersebut ditampilkan sejajar. Buat yang masih pemula ini enggak masalah...tapi buat yang advanced user?? Ini bencana....

3. Sulit Berpindah Antar Screen
Ini juga salah satu kelemahannya....
Dari video dan review saya di blog blog, emang banyak yang nulis ini. Di windows 8, mau pindah ke aplikasi lainnya itu terasa sulit. Kenapa? ya karena di windows 8 tidak ada ALT+Tab seperti di kebanyakan versi windows lainnya. Bayangin deh, kalian buka banyak aplikasi kayak misalnya Microsoft Word dan bla bla bla, terus kalian ingin pindah ke aplikasi lain selain word? Pusing kan.....

4. Tidak Ada Opsi Mengubah Tile Menjadi Icons
Sudah lihat kan Home Screennya windows 8? nah bayangin deh, di windows 8 aplikasinya enggak bisa di tumpuk tumpuk kayak misalnya iPhone atau Android. Jadi....semakin banyak install aplikasi, maka semakin repot lah kalian.

Sudah ya, segitu aja review windows 8 menurut gue. Sekali lagi, bukan menurut pengalaman pribadi, cuma liat di youtube dan blog blog. Dan kebetulan pernah lihat punya temen juga. Jadi kalo ada kurangnya dan sok taunya, harap dimaklumi...

NB : Dari video review yang gue liat, di windows 8 menjalankan game semacam Cut The Rope, itu entah kenapa kurang sensitif dan lemot. Jadi, buat kalian yang gamer, saya saranin kalian stay dulu di windows yang kalian pakai sekarang(entah itu 7 atau XP). 
Categories:

0 comments:

Posting Komentar

Followers

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!